Tips Membuat Gambar Bergerak Di Blog

Hai sahabat blogger semua, kali ini mari kita bahas sedikit mengenai tampilan blog kita, tampilan dan kecantikan blog kita tentu saja merupakan hal  yang sangat penting untuk diperhatikan. Ibarat kita punya rumah, tamu kita pasti bakal lebih betah di rumah yang kita tata dengan indah, disertai hiasan-hiasan yang indah daripada di rumah yang acak-acakan dan tanpa hiasan bukan, salah satu jalan untuk mempercantik blog kita adalah dengan menampilkan gambar bergerak di blog kita. Kali ini saya akan memberikan sedikit tutorial ala newbie untuk cara membuat gambar bergerak . Kita dapat saja merubah pergerakan masing-masing gambar dan juga kecepatan perpindahan gambar sesuai dengan keinginan kita kok kalau kita gunakan cara ini.
Script scrolling image/Gambar bergerak nya  adalah seperi ini :
<marquee direction=”left” onmouseover=”this.stop()” onmouseout=”this.start()” scrollamount=”2″ width=”150″ height=”200″><a href=”link target” target=”_blank”><img src=”alamat url gambar da” /></a><a href=”link target” target=”_blank”><img src=”alamat url gambar kita” /></a></marquee>

Keterangan dari kode tersebut yaitu :
marque direction merupakan arah pergerakan gambar : Anda bisa mengubahnyadengan  up, down dan right yang berarti kanan, kiri, atas maupun bawah.
Scrollamount erupakan Kecepatan pergerakan gambar : Anda bisa mengubahnya dengan angka lain  (Semakin tinggi nilai semakin cepat)
Catatan  :
1. Kode diatas adalah contoh 2 link dan 2 gambar bergerak yang berbeda, jika anda ingin lebih banyak link dan gambar yang digunakan, tinggal tambahkan saja kode berikut ini, sesuaikan dengan kebutuhan anda agar dapat mendapatkan gambar bergerak yang menarik.
<a href=”link target” target=”_blank”><img src=”alamat url gambar tambahan” /></a>
2. Anda dapat meletakkan kode ini di blog anda baik di widget maupun pada postingan, anda juga dapat memodifikasi template theme blog anda kalo mau dengan menyelipkan kode ini di dalamnya, tapi apabila belum begitu paham mengenai php dan html, saya rasa cukup pasang di widget atau di postingan saja.
Sekian postingan saya mengenai gambar bergerak ini, semoga bermanfaat.

2 komentar: